PENGARUH JUMLAH BENIH SISTEM TABELA ( TANAM BENIH LANGSUNG) TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN PADI SAWAH (Oryza sativa L.)

  • Sri Wynati Harahap, SP.MP
  • Dr.Rasmita Adelina Harahap, SP.M.Si
  • Erna Suryani
Keywords: Benih, Tabela, Pertumbuhan, Produksi, Padi

Abstract

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Jumlah BenihTanam  Sistem Tabela ( Tanam Benih Langsung) Terhadap Pertumbuhan Dan  ProduksiTanaman Padi Sawah   (Oryza sativa L.) di Kecamatan Tano Tombangan Angkola.Penelitian ini dilaksanakan di Desa Batu Horpak Kec.Tantom Angkola Kabupaten Tapanuli Selatan yang dimulai pada bulan November 2019 sampai Januari 2020.

Penelitian yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) Non Faktorial yang terdiri dari satu (1) perlakuan  4 ulangan yaitu U1 (3 benih per tanam).

Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan yang memberikan hasil  paling tinggiyaitu perlakuan 3 benih per lobang tanam (U1) dibanding dengan perlakuan  4 benih per lobang tanam ( U2 ) danperlakuan 5 benih per lobang tanam( U3). Hal ini disebabkan  jumlah 3 benih per lobang tanam lebih sedikit bersaing antar tanaman seperti persaingan tanaman dalam mendapatkan  unsur hara dalam tanah, air, udara, cahaya , penguapan, pernapasan dan fotosintesisi belum sampai pada taraf mengganggu pertumbuhan dan perkembangan tanaman. Muyassir 2012).

Published
2021-09-20