STUDI EKSPERIMEN TENTANG PENGARUH GROUND CLEARANCE DENGAN MENGGUNAKAN 4-DIFFUSER CHANNELS PADA BAGIAN BELAKANG BODI BUS

  • Izhary Siregar
Keywords: Bodi belakang bus, ground clearance, 4-channel diffusers, koefisien drag

Abstract

Gaya-gaya aerodinamika pada kendaraan yaitu drag dan lift merupakan parameter penting dalam mengevaluasi performa dari kendaraan tersebut. Dalam setiap perancangan bodi kendaraan tentunya menginginkan drag yang kecil dan lift negatif yang besar (downforce). Hal ini sangat dibutuhkan demi meminimalisir konsumsi bahan bakar dan kestabilan berkendara saat melaju pada kecepatan yang tinggi. Drag yang besar didominasi oleh perbedaan tekanan antara bagian depan dan belakang bodi (pressure drag). Fenomena ini menjadi penting dikarenakan pressure drag yang terjadi di bagian belakang jauh lebih besar daripada bagian depan bodi. Kendaraan yang berdimensi besar seperti bus tentunya harus memiliki tenaga yang cukup kuat dalam melawan hambatan ini dibandingkan kendaraan lainnya.Sebuah modifikasi dilakukan berupa penambahan four-channel diffusers pada bagian belakang bodi bus (rear body) dalam rangka mereduksi hambatan tersebut. Studi eksperimen ini dilakukan dengan pemodelan untuk mengetahui pengaruh four-channel diffusers terhadap karakteristik aliran pada bagian rear body dengan memvariasikan ground clearance (c/L = 0,04 ; 0,05 ; 0,06), dimana kecepatan aliran freestream (Uāˆž) konstan yaitu 18 m/s atau bilangan Reynolds 6,67x105 serta sudut diffuser yang digunakan adalah 80. Hasil dari penelitian ini menunjukkan model dengan menggunakan four-channel diffusers pada c/L = 0,04 memiliki intensitas turbulensi paling besar yaitu 5,946% dan mampu mereduksi drag yang terjadi hingga 2,16% dari model standarnya.

Published
2018-12-03