PERBEDAAN PENINGKATAN KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF DAN KEMANDIRIAN BELAJARSISWA PADA PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH (PBM) DAN PEMBELAJARAN KONVENSIONAL DI SMP

  • Nova Christina Dewi
  • Puspa Riani Nasution
Keywords: Perbedaan peningkatan, kemampuan berpikir kreatif, kemandirian belajar

Abstract

Penelitian dilaksanakan di kelas VII SMP N. 3 Padangsidimpuan. Tujuan penelitian untuk mengkaji perbedaan peningkatan kemampuan berpikir kreatif dan kemandirian belajar siswa melalui PBM dan konvensional. Interaksi antara model pembelajaran dengan KAM terhadap kemampuan berpikir kreatif. Proses penyelesaian jawaban siswa pada soal-soal berpikir kreatif matematis. Jenis penelitian quasi experiment menggunakan pretes posttest control group design dipilih secara random. Instrumen penelitian terdiri dari silabus, RPP, LAS, instrumen tes dan angket. Analisis  data menggunakan anacova, dan uji statistik non-parametrik Mann Whitney digunakan bantuan SPSS.Terdapat perbedaan peningkatan kemampuan berpikir kreatifantarasiswa yang diberi PBM dengan siswa yang diberi konvensional. Keseluruhan indikator mengalami peningkatan 1.59. Dalam hal ini bahwa peningkatan kemampuan berpikir kreatif yang menggunakan PBM lebih baik dari konvensional. Tidak terdapat perbedaan peningkatan yang signifikan kemandirian belajar antara siswa yang diberi pembelajaran berbasis masalah dengan siswa yang diberi konvensional.Tidak terdapat interaksi pembelajaran berbasis masalah terhadap peningkatan kemampuan berpikir kreatifsiswa. Tidak terdapat interaksi pembelajaran berbasis masalah terhadap peningkatan kemandirian belajar siswa. Proses penyelesaian jawaban siswa dalam menyelesaikan soal teskemampuan berpikir kreatifpada pembelajaran berbasis masalah lebih baik dari konvensional, dan tingkat kesalahan jawaban siswa dalam menyelesaikan soal tes kemampuan berpikir kreatif pada pembelajaran berbasis masalah lebih sedikit dari pada tingkat kesalahan jawaban siswa pada konvensional.Pembelajaran berbasis masalahdan konvensional yang diterapkanmenyarankan beberapa hal berikut: Pembelajaran yang menekankan keaktifan siswa dalam pembelajaran untuk membangun sendiri pengetahuannya sebaiknya lebih diutamakan. PBMdan konvensional untuk meningkatkan kemampuan matematis yang lain. PBMdan konvensional memerlukan waktu yang relatif banyak.

Published
2018-10-30