PENDEKATAN PARAFRASTIS PUISI KE PROSA MAKNA SEBUAH TITIPAN KARYA WS RENDRA

  • Mila Nirmala Sari Hasibuan Universitas Labuhanbatu
  • Elysa Rohayani Hsb Universitas Labuhanbatu
Keywords: Pendekatan, parafratis, puisi, prosa.

Abstract

Rendahnya kemampuan pemahaman terhadap sebuah karya puisi menuntut adanya pendekatan yang relevan  untuk dapat lebih memahaminya, salah satu metode yang dapat  digunakan  adalah dengan melakukan pendekatan parafrastis atau di kenal juga dengan parafrase puisi, Parafrasa merupakan suatu keterampilan yang dapat meningkatkan apresiasi sastra, mengubah bentuk karya sastra tertentu menjadi bentuk karya sastra yang lain tanpa mengubah tema atau gagasan pokoknya, dengan adanya pengubahan tersebut, maka isi sebuah karya sastra akan makin mudah dimengerti dan di pahami. Penelitian ini akan mengubah puisi makna sebuah titipan karya WS Rendra kedalam bentuk prosa.  penelitian ini menggunakan metode kualitatif, dengan teknik pengolahan data menggunakan telaah pustaka,  sedangkan Metode analisis data menggunakan metode hermeneutika. Dan hasil dari penelitian ini adalah Seseorang yang menganggap dimana kebahagian yang ia peroleh berupa rumah, mobil, harta anak adalah titipan Tuhan semata. Meskipun ia menganggap itu semua titipan,  hatinya memberontak ketika hal – hal bahagia yang ia peroleh diambil kembali oleh Tuhan. Maka dari itu ia mencoba beribadah serius, mentaati segala perintah agama dan menjauhi laranganNya , namun dengan imbalan agar ia tetap terus mendapat nikmat. Segala yang terjadi di dunia ini harus berjalan di jalan keadilan, dimana ia telah melaksanakan kewajibannya, dan tugas Tuhan untuk memenuhi hawa nafsunya.Namun semua tentu akan kembali lagi pada rencana Tuhan , karena Tuhan paling tau apa yang terbaik untuk hambanya.

Author Biographies

Mila Nirmala Sari Hasibuan, Universitas Labuhanbatu

Dosen Bahasa Indonesia Prodi PPKN (FKIP), Universitas Labuhanbatu

Elysa Rohayani Hsb, Universitas Labuhanbatu

Dosen Bahasa Inggris Prodi Pendidikan Biologi (FKIP)

Published
2020-04-06