UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA MATERI POKOK ORGAN TUBUH MANUSIA DAN HEWAN MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR DI KELAS VSD YPPK KUKDING KABUPATEN PEGUNUNGAN BINTANG TAHUN PELAJARAN 2021/2022

  • Yustina Ranti SD YPPK KUKDING KABUPATEN PEGUNUNGAN BINTANG
  • Amirullah SD YPPK KUKDING KABUPATEN PEGUNUNGAN BINTANG
  • Rosliani SD YPPK KUKDING KABUPATEN PEGUNUNGAN BINTANG
Keywords: Media gambar, Hasil Belajar, dan IPA

Abstract

Simanuldang”. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hasil belajar IPA dengan penerapan media gambar pada siswa kelas V SD YPPK Kukding Kabupaten Pegunungan Bintang. Penelitian ini dilaksanakan di SD YPPK Kukding Kabupaten Pegunungan Bintang. Subjek penelitian adalah siswa kelas V dengan jumlah 20 orang. Instrument yang digunakan untuk mengumpulkan data dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan tes dan observasi. Tes yang digunakan adalah uraian. Hasil belajar siswa pada siklus 1 saat diterapkannya media gambar diperoleh rata 71,0 dengan persentase ketuntasan 85% setelah guru melakukan refleksi dan memperbaiki beberapa kekurangan sehingga hasil siswa pada siklus II mengalami peningkatan yaitu, nilai rata-rata 80,0 dengan persentase ketuntasan 100% jumlah siswa telah mencapai standar ketuntasan belajar.Disimpulkan bahwa penerapan media gambar pada mata pelajaran IPA di kelas V SD YPPK KUKDING Tahun pelajaran 2021/2022 meningkatkan hasil belajar siswa. Hal ini berarti bahwa penerapan media gambar dapat digunakan sebagai alternatif dalam pembelajaran IPA.

Published
2021-07-26
Section
Articles